Tips Cegah Buah Hati Terkena Sariawan
Sunday, April 26, 2015
Tips Cegah Buah Hati Terkena Sariawan - Saat kita terkena sariawan rasanya sungguh menyakitkan. Sariawan di mulut atau lidah sama-sama membuat mulut tidak nyaman. Makan tidak enak, untuk berbicara pun juga terasa pedih. Apalagi jika yang mengalaminya adalah anak-anak. Anak - anak apalagi usia balita dan belum bisa berbicara maka sudah dipastikan mereka akan lebih banyak menangis. Saat lapar ia akan menangis begitu pula saat akan minum atau makan karena mulut atau lidah mereka terasa perih. Adakalanya juga bisa menyebakan munculnya demam. Sariawan bisa disebabkan karena kebersihan yang kurang terjaga. Bisa juga disebabkan infeksi jamur Candids albicans atau justru karena virus. Selanjutnya apa yang perlu dilakukan agar buah hati terhindar dari sariawan?
Tips Cegah Sariawan Sejak Dini
Agar buah hati tidak tersiksa terkena sariawan maka cara termudah tentu saja dengan melakukan pencegahan, diantara dengan :- Selalu menjaga kebersihan. Baik kebersihan tangan ibu maupun buah hati, peralatan makan dan minum bayi serta menjaga kebersihan mulut bayi sejak dini. Misalnya membiasakan membersihkan mulut bayi setelah minum ASI menggunakan kain lembut untuk menggosok bagian gusi dengan lembut. Kemudian mulai membiasakan menggosok gigi balita sejak usia dua tahun atau saat buah hati telah memperoleh semakin beragam makanan mupun minumn yang diberikan. Mulut yang kurang bersih bisa menumbuhkan jamur yang termasuk penyebab munculnya sariawan.
- Pilih sikat gigi yang lembut ketika sudah memulai membiasakan buah hati untuk menyikat gigi. Lembutnya bulu sikat gigi yang digunakan akan membantu mencegah munculnya sariawan pada gigi dan mulut
- Usahakan buah hati Anda tidak bergantian mengunajan peralatan makan maupun minum dengan teman seusianya apalagi jika salah satu dari teman buah hati Anda tersebut mengalami sariawan. Hal ini perlu diwaspadai untuk mencegah terjadinya penularan.
Tips Mempercepat Penyembuhan Sariawan
Perlu diingat bahwasanya penyebab sariawan pada anak-anak tidak selalu seperti yang terjadi pada orang dewasa. Jadi untuk mempercepqt proses penyembuhan ada beberapa hal yang mungkin bisa dilakjukan seperti :- Penuhi kebutuhan vitamin B Dan C salah satunya dengan memberikannya jus buah asli misalnya apel, jeruk, tomat dan sayursan hijau.
- Berikan yogurt. Yogurt akan membantu menjaga keseimbangan bakteri pada mulut maupun tubuh sehingga akan membantu mempercepat proses penyembuhan.
- Bawa ke dokter. Sariawan tersebut umumnya akan segera sembuh tiga hingga lima hari. Jika tidak kunjung sembuh padahal sudah diberi nutrisi sumber vitamin B maupun C serta yogurt selain itu juga selalu berupaya untuk menjaga kebersihan maka solusi terbaik tentu harus dibawa ke dokter sehingga bisa segera diberikan pengobatan terbaik.